Bismillahirrohmaanirrohiim...
Mentari pagi begitu menawan pagi ini
Merona memikat hati
Ia mempesonakan hati yang tengah galau
Tapi kenapa tak ada senyum pagi ini?
Kenapa tak ada kecupan manis yang menyambutku?
Begitu besar harapan dan pinta hati ini
Berharap secangkir ramah yang biasa ia saji
Madu itu tak begitu manis pagi ini
Agaknya sejuta maaf tak bisa menghapus begitu banyak gores
Haruskah aku katakan lagi “Aku begitu Menyayangimu”
Atau aku agaknya harus mengalah
Mengalah dalam lara mentari yang tak bersinar pagi ini
Kan ku titip rindu mentari lewat untaian angin yang hangat
Agar hangatnya bisa membuat mu terselimuti
Terselimut tulusnya Cintamu yang telah kau beri
Tidak ada komentar:
Posting Komentar